Catatan Foto Idul Fitri

-Mulad Sarira Hangrasa Wani. Wani Ngakoni Kalemahan diri. Sugeng Riyadi Idul Fitri. Sadaya Kelepatan Nyuwun Pangaksami-


Jutaan orang merayakan Idul Fitri sebagai kemenangan. Saat beduk takbir berkumandang usai Magrib. "Allahu Akbar..Allahu Akbar..Allahu Akbar.." gema itu terus disuarakan dari anak-anak hingga orang tua. Ya kemenangan berpuasa sebulan penuh menahan segala nafsu selesai sudah. 

Desingan suara kembang api ke udara-pun berbalas dengan kembang api lainnya. Kegembiraan tidak berhenti disitu. Berkeliling sambil menyuarakan gema takbir-pun terlihat dimana-mana. Dengan menyewa kendaraan mereka turut membawa beduk berkeliling jalan.
Orang tua beserta anak-anaknya tak ketinggalan dengan sepeda motor-nya. Sebuah perayaan kemenangan yang luar biasa. Tapi, maaf kami tetap harus pulang ke rumah masing-masing. Bukan harus terus menghabiskan waktu semalaman di jalan karena esok fajar kami melaksanakan Sholat Ied.

Sinar matahari saat fajar menerangi umat muslim berjalan menuju lokasi Sholat Ied. Dari jalan-jalan desa hingga pematang sawah mereka lalui. Semakin cepat waktu berjalan, semakin padat umat muslim berdatangan. Hingga beberapa memilih melaksanakan Sholat di atas jembatan penyeberangan. 

Usai melaksanakan Sholat, semua insan manusia saling berjabat tangan - memohon maaf atas kesalahan baik terlihat maupun tidak. Dan ziarah ke makam keluarga setelah saling bermaafan dengan sesama menjadi kegiatan wajib. 




Semoga kami semua merayakan kemenangan bersama dalam lindungan-NYA.


- Minal Aidzin Walfaidzin -






[ all photo by tommy satria doc ]